SHARE

istimewa

"Saya ada satu pesan kepada PB Wushu Indonesia agar memperjuangkan terus kepada Internasional Federation Wushu, mendorong Wushu menjadi olahraga yang dipertandingkan di Olimpiade. Jika Wushu dipertandingkan di Olimpiade saya yakin akan menyumbangkan medali emas untuk Indonesia," ujar Menpora.

Sebelumnya Ketua Umum PB WI Airlangga Hartarto mengatakan dalam rangka menunjang konsentrasi dan prestasi atlet, pihaknya berencana untuk membangun pusat pelatihan di Jakarta dan mendapat sambutan baik dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

"Saya terima kasih karena tadi Ketua Umum menyampaikan akan membangun Traning Camp sendiri. Keinginan Ketua Umum disambut Pak Gubernur DKI, terima kasih pak Ketua Umum terima kasih Pak Gubernur DKI, kehadiran saya malam ini tidak sia-sia karena beban saya jadi ringan, saya tidak memikirkan satu cabang olahraga," pungkas Amali.
 

Halaman :
Tags
SHARE