SHARE

Istimewa

“Harusnya kita ini berjuang lagi untuk menambah anggarannya supaya perpustakaan di beberapa wilayah bisa terealisasi, terbangun lagi, karena kalau kita beranggapan perpustakaan tidak diperlukan, mati negeri ini," kata Rano.

Rano berharap agar gedung layanan perpustakaan daerah yang dibangun menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) dapat menjadi etalase budaya yang mewakili ciri khas dari masing-masing daerah di Indonesia. Saat ini, pemerintah pusat mengucurkan DAK Fisik Subbidang Perpustakaan untuk provinsi dan kabupaten/kota di seluruh Indonesia, dimana salah satu programnya adalah pembangunan gedung layanan perpustakaan.

Anggota Komisi X DPR lainnya, Illiza Sa'aduddin Djamal mendukung Perpusnas untuk menjalin komunikasi dan berkoordinasi dengan berbagai pihak, salah satunya Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) agar berkomitmen dalam peningkatan anggaran di bidang literasi.

“Apa yang disampaikan Kepala Perpusnas, terutama terkait pustakawan, harus menjadi fokus kita, apalagi sudah akan disusun naskah akademik. Harus segera dimulai agar apa yang dipaparkan bisa mendapat dukungan dari Kementerian Keuangan,” kata Illiza.

Halaman :
Tags
SHARE